Rabu, 27 November 2013

Manfaat Kacang Mede

Kacang mede adalah salah satu cemilan yang tidak hanya lezat untuk dinikmati tetapi ada beberapa manfaat kesehatan yang bisa didapatkan
 

Kacang mede mengandung polyunsaturated fat (lemak tak jenuh ganda) dan monounsatu
rated fat (lemak tak jenuh tunggal) yang tinggi.

Kedua lemak tersebut dapat meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.

Kacang mete juga mengandung fosfor, magnesium, tembaga, dan tryptophan dalam jumlah tinggi. Selain itu, kacang mete merupakan sumber untuk vitamin B, kalium, dan asam folat yang baik.

Kacang mete mengandung lebih dari 80 nutrisi, tanpa ada kandungan kolesterol di dalamnya. Zat besi dan kalsium juga ditemukan dalam kacang mete, meskipun dalam jumlah kecil.

Kacang mete dapat meningkatkan tekanan darah, namun ini hanya terjadi pada kacang mete yang mengandung natrium (garam) dalam jumlah tinggi.

Jadi, untuk orang yang memiliki tekanan darah tinggi, sebaiknya mencari kacang mete yang mengandung sedikit atau tidak mengandung garam sama sekali.

Berikut adalah 5 manfaat kesehatan mengonsumsi kacang mete:

1. Menurunkan berat badan.

Sekitar 75 % lemak yang terkandung dalam kacang mete adalah lemak tak jenuh (unsaturated fats) yang merupakan lemak baik.



Selain itu, kacang mete mengandung serat dalam jumlah tinggi. Lemak baik membuat kacang mete dapat membantu menurunkan berat badan dan memberikan lebih banyak energi pada tubuh. Kacang mete juga membantu memperlancar metabolisme tubuh.

2. Meningkatkan kesehatan jantung dan mengurangi kadar kolesterol jahat.

Lemak tak jenuh tunggal (monounsaturated fats) membantu meningkatkan kesehatan jantung. Lemak ini ditemukan dalam diet Mediterania.

Mengonsumsi kacang mete dapat meningkatkan kadar kolesterol baik dan mengurangi kadar kolesterol jahat.

3. Menurunkan risiko kanker.

Kandungan antioksidan dan vitamin yang tinggi dalam kacang mete membantu menghilangkan radikal bebas dalam tubuh.

Kacang mete dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan membunuh sel-sel kanker yang berkembang dalam tubuh.

4. Meningkatkan fungsi otak.

Kacang mete dapat membantu meningkatkan oksigen ke otak. Kacang mete memainkan peran penting dalam meningkatkan memori.

Hal ini dikarenakan lemak tak jenuh ganda dan lemak tak jenuh tunggal berkaitan dengan produksi sel otak. Otak bergantung pada kedua jenis lemak ini, dan kacang mete memiliki kandungan yang tinggi akan kedua lemak tersebut.

5. Menguatkan tulang.

Magnesium yang ditemukan dalam kacang mete membantu mempromosikan struktur tulang yang kuat dalam tubuh. Magnesium ditemukan sekitar 82,5 mg/ons dalam kacang mete.

Magnesium bersama dengan kalsium, membantu mendukung otot dan struk.

sumber: amazine.co

UKM muslimah kini telah hadir delam sebuah blog yang tentunya menyajikan hal hal seputar ke khasan daerah sulawesi  utamanya dalam hal makanan dan pernak pernik yang menjadi ole ole khas yang tentunya banyak diminati oleh masyarakata indonesia sekali gus memperkenalkan ole oleh yang blm banyak dikenal.